Thursday, July 19, 2007

Distro Time






D.A.T.E Green Ville 1 dengan ketua DATEnya Friley Fonda, kembali membagi-bagi berkat,
kali ini berkat untuk para pemilik distro di daerah Kemang dan secara tidak langsung memberkati pula para pemilik "Clothing Company". Dengan 9 orang pasukan, D.A.T.E GV1 ini sudah memata-matai setiap distro yang ada di daerah tersebut, dari pertengahan waktu tenggang hingga tutup.

Namun sebelum menyelesaikan misi, kami semua bergabung ke base camp untuk beristirahat dan makan malam bersama di sebuah restoran yang menyajikan nasi dan beberapa jenis masakan bebek. Ada bebek panggang, goreng, masak cabai hijau, dll. Yang bikin lebih top yaitu nasinya boleh ambil sebanyaknya dalam pengambilan pertama cuma seharga Rp. 3.000,- Buat yang makannya GOKIL, langsung aja serbu!

Ada beberapa tips kalo mau shopping & sekalian hang-out di sana:
1. Bawa uang yang cukup (klo perlu yang banyak) karena beberapa distro dan resto belum ada fasilitas pembayaran dengan debit card dan tidak ada ATM disekitar situ...
2. Lebih baik keliling-keliling dulu sambil liat-liat, inget-inget baju apa yang mau di beli baru nanti beli yang paling disukai.
3. Jangan lupa makan klo laper yang pasti makanannya gokil-gokil... maaak nyusss bangeth deh!

No comments: